Bab: Orang yang
menggiring hewan kurban bersamanya
No. Hadist: 1578
حَدَّثَنَا يَحْيَى بْنُ بُكَيْرٍ حَدَّثَنَا اللَّيْثُ عَنْ عُقَيْلٍ
عَنْ ابْنِ شِهَابٍ عَنْ سَالِمِ بْنِ عَبْدِ اللَّهِ أَنَّ ابْنَ عُمَرَ رَضِيَ
اللَّهُ عَنْهُمَا قَالَ تَمَتَّعَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ
وَسَلَّمَ فِي حَجَّةِ الْوَدَاعِ بِالْعُمْرَةِ إِلَى الْحَجِّ وَأَهْدَى فَسَاقَ
مَعَهُ الْهَدْيَ مِنْ ذِي الْحُلَيْفَةِ وَبَدَأَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ
عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فَأَهَلَّ بِالْعُمْرَةِ ثُمَّ أَهَلَّ بِالْحَجِّ فَتَمَتَّعَ
النَّاسُ مَعَ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ بِالْعُمْرَةِ إِلَى
الْحَجِّ فَكَانَ مِنْ النَّاسِ مَنْ أَهْدَى فَسَاقَ الْهَدْيَ وَمِنْهُمْ مَنْ
لَمْ يُهْدِ فَلَمَّا قَدِمَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَكَّةَ
قَالَ لِلنَّاسِ مَنْ كَانَ مِنْكُمْ أَهْدَى فَإِنَّهُ لَا يَحِلُّ لِشَيْءٍ
حَرُمَ مِنْهُ حَتَّى يَقْضِيَ حَجَّهُ وَمَنْ لَمْ يَكُنْ مِنْكُمْ أَهْدَى
فَلْيَطُفْ بِالْبَيْتِ وَبِالصَّفَا وَالْمَرْوَةِ وَلْيُقَصِّرْ وَلْيَحْلِلْ
ثُمَّ لِيُهِلَّ بِالْحَجِّ فَمَنْ لَمْ يَجِدْ هَدْيًا فَلْيَصُمْ ثَلَاثَةَ
أَيَّامٍ فِي الْحَجِّ وَسَبْعَةً إِذَا رَجَعَ إِلَى أَهْلِهِ فَطَافَ حِينَ
قَدِمَ مَكَّةَ وَاسْتَلَمَ الرُّكْنَ أَوَّلَ شَيْءٍ ثُمَّ خَبَّ ثَلَاثَةَ
أَطْوَافٍ وَمَشَى أَرْبَعًا فَرَكَعَ حِينَ قَضَى طَوَافَهُ بِالْبَيْتِ عِنْدَ
الْمَقَامِ رَكْعَتَيْنِ ثُمَّ سَلَّمَ فَانْصَرَفَ فَأَتَى الصَّفَا فَطَافَ
بِالصَّفَا وَالْمَرْوَةِ سَبْعَةَ أَطْوَافٍ ثُمَّ لَمْ يَحْلِلْ مِنْ شَيْءٍ
حَرُمَ مِنْهُ حَتَّى قَضَى حَجَّهُ وَنَحَرَ هَدْيَهُ يَوْمَ النَّحْرِ وَأَفَاضَ
فَطَافَ بِالْبَيْتِ ثُمَّ حَلَّ مِنْ كُلِّ شَيْءٍ حَرُمَ مِنْهُ وَفَعَلَ مِثْلَ
مَا فَعَلَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَنْ أَهْدَى
وَسَاقَ الْهَدْيَ مِنْ النَّاسِ وَعَنْ عُرْوَةَ أَنَّ عَائِشَةَ رَضِيَ اللَّهُ
عَنْهَا أَخْبَرَتْهُ عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فِي
تَمَتُّعِهِ بِالْعُمْرَةِ إِلَى الْحَجِّ فَتَمَتَّعَ النَّاسُ مَعَهُ بِمِثْلِ
الَّذِي أَخْبَرَنِي سَالِمٌ عَنْ ابْنِ عُمَرَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُمَا عَنْ
رَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ
Telah menceritakan kepada kami Yahya bin Bukair telah menceritakan kepada kami Al Laits dari 'Uqail dari Ibnu Syihab dari Salim bin 'Abdullah bahwa Ibnu'Umar radliallahu 'anhuma berkata; Rasulullah Shallallahu'alaihiwasallam
melaksanakan hajji tamattu saat hajii wada' dengan dengan menggabungkan niat
(berihram) 'umrah dan hajjinya dan Beliau membawa hewan qurban. Beliau
menggiring hewan qurbannya dari Dzul Hulaifah lalu Beliau memulai berihram
dengan niat 'umrah lalu berihram untuk hajji. Sedangkan orang-orang berhajji
tamattu' bersama Nabi Shallallahu'alaihiwasallam dengan niat ihram 'umrah untuk
pelaksanaan hajji mereka. Diantara mereka ada yang membawa hewan qurban dan ada
yang tidak membawa hewan qurban. Ketika Nabi Shallallahu'alaihiwasallam tiba di
Makkah, Beliau berkata, kepada orang banyak: "Barangsiapa dari kalian yang
membawa hewan qurban maka baginya tidak halal suatu apapun yang diharamkan
baginya hingga dia menyelesaikan seluruh manasik hajjinya dan siapa dari kalian
yang tidak membawa hewan qurban hendaklah dia thawaf di Ka'bah Baitullah dan
sa'iy antara bukit Shafaa dan Marwah kemudian dia memotong rambutnya lalu
bertahallul. Kemudian dia berihram untuk hajji. Dan siapa yang tidak memiliki
hewan qurban hendaklah dia shaum (puasa) selama tiga hari pada masa pelaksanaan
hajji dan tujuh hari jika telah kembali kepada keluarganya. Sesuatu yang harus
dilakukannya ketika tiba di Makkah adalah thawaf mencium Ar-Rukun (Al Hajar Al
Aswad) yang thawaf nya itu dengan berjalan cepat pada tiga putaran dan berjalan
biasa pada empat putaran lainnya, kemudian setelah menyelesaikan thawaf nya di
Ka'bah Baitullah itu supaya dia shalat dua raka'at dibelakang maqam Ibrahim,
kemudian salam dan setelah selesai hendaklah dia menuju bukit Ash-Shafaa lalu
melaksanakan sa'iy antara bukit Shafaa dan Marwah tujuh putaran, lalu tidak
menghalalkan apa yang diharamkan baginya hingga menyelesaikan manasaik hajjinya
dan menyembelih hewan qurban pada hari Nahar. Setelah itu dia bertolak menuju
Makkah, lalu thawaf, maka menjadi halallah segala sesuatu yang sebelumnya
diharamkan baginya. Maka mereka yang berqurban dan membawa hewan qurban
melakukan seperti yang Rasulullah Shallallahu'alaihiwasallam lakukan". Dan dari
'Urwah
bahwa 'Aisyah radliallahu 'anha mengabarkannya dari Nabi
Shallallahu'alaihiwasallam dalam pelaksanaan haji tamattu' dengan niat 'umrah
dalam pelaksanaan hajji Beliau, maka orang-orang berhajji tamattu' bersama
Beliau sebagaimana yang dikabarkan kepadaku oleh Salim dari Ibnu'Umar
radliallahu 'anhuma dari Rasulullah
Shallallahu'alaihiwasallam.
loading...
xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
aaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa